Manager Humas
Di halaman ini
- Bagaimana rasanya menjadi a Manager Humas?
- Cara menjadi Manager Humas
- Lowongan Manager Humas terbaru
- Keahlian dan pengalaman teratas untuk Manager Humas
Bagaimana rasanya menjadi Manager Humas?
Seorang Public Relations Manager bertanggung jawab untuk membentuk serta memelihara citra publik sebuah perusahaan dengan menggunakan strategi komunikasi yang efektif. Beberapa tugas Public Relations Manager adalah mengawasi dan memberikan tugas pada anggota tim public relations (PR), mengatur acara perusahaan, dan merencanakan strategi komunikasi marketing perusahaan.Tugas dan kewajiban
- Merencanakan dan mengembangkan strategi komunikasi perusahaan, seperti perencanaan campaign atau pemilihan channel komunikasi yang tepat.
- Memutuskan dan mengawasi kegiatan serta tugas anggota tim.
- Mengelola serta mengatasi krisis atau masalah reputasi yang muncul.
- Memelihara hubungan baik dengan media untuk menjaga citra positif.
- Merencanakan dan melaksanakan berbagai acara perusahaan.
- Memantau, menganalisis, dan melaporkan hasil dari strategi komunikasi yang dilaksanakan.
Cara menjadi Manager Humas
Untuk menempati posisi sebagai Public Relations Manager, kandidat perlu memiliki gelar sarjana di bidang yang relevan dari perguruan tinggi. Menjadi Public Relations Manager juga memerlukan pengalaman kerja selama beberapa tahun di bidang public relations.
- 1.
Memiliki gelar S1 Hubungan Masyarakat, Ilmu Komunikasi, Periklanan, atau jurusan lainnya yang relevan. Umumnya pendidikan ini dapat ditempuh dalam waktu 4 tahun atau 8 semester.
- 2.
Memiliki pengalaman bekerja selama minimal 3 hingga 5 tahun di bidang public relations dengan memulai karier dari posisi entry level, seperti Public Relations Staff.
- 3.
Walaupun tidak wajib, memiliki sertifikasi di bidang public relations akan membantu HRD mengetahui keterampilan kandidat, seperti sertifikasi yang diadakan oleh Lembaga Sertifikasi Profesi Public Relations Indonesia (LSPPRI) yang bisa diikuti setelah bekerja selama minimal 2 tahun di bidang public relations.