Pemasar Digital
Di halaman ini
- Bagaimana rasanya menjadi a Pemasar Digital?
- Cara menjadi Pemasar Digital
- Keahlian dan pengalaman teratas untuk Pemasar Digitals
Bagaimana rasanya menjadi Pemasar Digital?
Pemasar Digital adalah seseorang yang merencanakan, membuat, dan menerapkan campaign marketing melalui berbagai platform digital seperti media sosial, website, search engine, e-mail, dan blog. Campaign marketing merupakan strategi pemasaran yang nantinya digunakan untuk mempromosikan produk, membangun brand awareness, dan menarik konsumen. Pemasar Digital merupakan satu bidang yang mencakup berbagai macam spesialisasi, diantaranya; Search Engine Optimization, Search Engine Marketing, Social Media Marketing, Influencer Marketing, Content Marketing, dan lain sebagainya.
Tugas dan kewajiban
- Merencanakan dan mengembangkan strategi pemasaran.
- Membuat konsep marketing pada platform digital.
- Mengelola pembuatan konten di media sosial.
- Meningkatkan engagement dan impression konsumen melalui konten di media sosial.
- Mengoptimasi peringkat brand dan produk pada search engine.
- Mengevaluasi strategi pemasaran yang digunakan.
Cara menjadi Pemasar Digital
Untuk menjadi Pemasar Digital, tidak dibutuhkan pendidikan formal yang khusus. Meskipun demikian, memiliki gelar dan sertifikasi yang relevan dengan pekerjaan ini akan sangat menguntungkan.
- 1.
Memiliki gelar S1/S2 yang relevan, seperti Manajemen, Bisnis, Ilmu Komunikasi, Sistem Informasi, Teknik Informatika, Ilmu Komputer, atau sejenisnya.
- 2.
Mendapatkan gelar S2 di bidang yang relevan, seperti di jurusan Pemasaran Digital, Bisnis Digital, Komunikasi Digital, atau jurusan lain yang mempelajari lebih dalam tentang ilmu digital marketing.
- 3.
Mengikuti program sertifikasi digital marketing untuk mengembangkan pemahaman dan keterampilan dalam digital marketing oleh Google Digital Garage, W3Schools, Skillshop AdWords, Analytics Academy, Digital Marketing Institute, Facebook Blueprint, atau Microsoft Advertising Learning Lab.
- 4.
Melatih skill yang berhubungan dengan Search Engine Optimization (SEO), Search Engine Marketing (SEM), copywriting, content writing, pay-per-click (PPC) advertising, Google ads, social media marketing, email marketing, dan analitik data.
- 5.
Mendapatkan bimbingan dari ahli Digital Marketing melalui magang, pelatihan, dan seminar.