MOOC PPPK: Pengertian dan Mekanisme Penggunaannya

MOOC PPPK: Pengertian dan Mekanisme Penggunaannya
Jobstreet tim kontendiperbarui pada 09 January, 2024
Share

Sebelum diangkat resmi menjadi ASN, peserta PPPK (Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja) harus mengikuti beberapa pelatihan dan pembelajaran, salah satunya yaitu swajar PPPK.  

Lalu, apa itu MOOC SWAJAR PPPK? Sebagai informasi, ASN yang masuk lewat jalur PPPK berhak atas pembelajaran dan pengembangan kompetensi agar dapat bertugas dengan maksimal di instansi tempat mereka ditempatkan. MOOC inilah pelatihan dasar yang perlu ditempuh oleh setiap peserta PPPK. 

Nah, supaya kamu bisa menyelesaikan latsar PPPK dengan baik, yuk, cari tahu lebih lanjut tentang MOOC dalam artikel ini.

Apa Itu Swajar MOOC PPPK? 

Tampilan situs MOOC PPPK di laptop.

Massive Open Online Course PPPK atau MOOC PPPK adalah portal yang dipakai oleh Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja untuk mengerjakan materi dan tugas pengembangan kompetensi atau latsar CPNS. Hal ini sejalan dengan aturan dalam Undang-undang No. 5 Tahun 2014 mengenai ASN dan Keputusan Lembaga Administrasi Negara Nomor 289 Tahun 2022. 

Ada beberapa poin penting dalam aturan tersebut, antara lain:

  • ASN, termasuk PPPK, juga perlu mendapatkan orientasi atau pelatihan dan pembekalan.
  • Platform MOOC PPPK adalah salah satu program dalam pelatihan dasar latsar untuk calon PPPK.
  • Tujuan MOOC latsar adalah untuk membangun ASN yang profesional dan berkarakter dalam tugasnya.
  • Setelah menyelesaikan latsar, platform MOOC akan menerbitkan bukti keikutsertaan berupa sertifikat guna menambah nilai CASN.

Cara Mengakses MOOC PPPK (Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja) 

Ilustrasi seorang ASN sedang mengakses situs MOOC PPPK di laptop.

Dilansir dari Panduan Pengguna MOOC Swajar bagi PPPK, berikut cara mengakses platform MOOC:

  • Buka browser di perangkat, kemudian akses laman MOOC di https://swajar-pppkpintar.lan.go.id/.
  • Selanjutnya, login menggunakan 18 digit NIP (Nomor Induk Pegawai) tanpa spasi, lalu input password. Jika baru pertama kali akses, kamu bisa input 16 digit NIK (Nomor Induk Kependudukan).
  • Lalu, klik Course untuk mulai mengakses materi.
  • Kamu akan melihat tulisan yang berisi imbauan dalam melakukan pembelajaran. Pada tulisan “Saya memahami dan bersedia mematuhi ketentuan ini”, klik centang. Selanjutnya, klik lagi Mulai Akses Materi.
  • Jangan lupa cek kesesuaian data dirimu pada menu Profile. Jika ada yang tidak cocok, segera laporkan ke Unit Kerja Kepegawaian Instansi supaya diperbaiki oleh BKN.
  • Untuk penggantian password bisa dilakukan pada menu Ganti Password. Kamu juga bisa melihat jumlah trofi, nilai evaluasi akademik, serta nilai sikap dan perilaku pada menut tersebut.
  • Jika ada kendala atau masukan, sampaikan kepada admin Swajar lewat menu Message di bagian atas. 

Baca Juga: Siap Banting Setir dalam Berkarir, Hindari Kesalahan Ini!

Mekanisme Penggunaan MOOC 

Ilustrasi seorang ASN sedang mengerjakan MOOC PPPK.

Menurut laman SIPPN, mekanisme penggunaan MOOC untuk PPPK dibagi ke menjadi beberapa bagian, yakni: 

1. Mengeksplorasi Materi yang Ada di Massive Open Online Course 

Eksplorasi materi di laman MOOC dilakukan secara mandiri. Kamu bisa mengikuti langkah-langkahnya berikut ini:

  • Klik menu My Course.
  • Lalu, kamu akan menemukan beberapa menu: Materi Kebijakan, Agenda 1, Agenda 2, Agenda 3, dan Agenda 4. Menu tersebut adalah materi pembelajaran yang harus dipelajari secara berurutan.
  • Mulai pelajari Materi Awal Pembelajaran dengan memilih Lihat Video.
  • Tonton video sampai selesai, kemudian klik Selesai Menonton untuk memperoleh trofi. Kamu bisa menonton materi pembelajaran video tersebut berkali-kali, tetapi tombolnya hanya akan muncul sekali.
  • Materi dan bahan pembelajaran yang tersedia di dalam platform tersedia format Power Point, PDF, dan audio. Klik materi yang dipilih untuk membaca atau mendengarnya. Pastikan klik Selesai untuk mendapatkan trofi.
  • Kamu pun bisa mengunduh materi pembelajaran pada platform MOOC jika ingin belajar secara offline. Caranya, klik pop-out yang berada di kanan atas kotak materi pembelajaran.
  • Secara otomatis, tautan eksternal akan muncul. Klik Download di bagian atas laman untuk mengunduh materi tersebut. 

2. Melakukan Tugas Evaluasi yang Sudah Diberikan 

Bagian akhir dari pembelajaran mandiri di MOOC swajar PPPK adalah evaluasi sikap perilaku hingga evaluasi akademik. 

Kamu memiliki lebih dari satu kesempatan untuk mengerjakan soal-soal yang ada. Namun, perlu dicatat bahwa makin banyak jumlah percobaan yang dilakukan, maka akan makin kecil skor akhir yang kamu peroleh. 

Jika kamu mendapati tulisan “Pelajari semua agenda sebelum evaluasi akademik”, artinya kamu belum mengakses semua bahan pembelajaran dan belum meng-upload jurnal resume. 

Apabila kamu sudah menyelesaikan semua pembelajaran, evaluasi akademik akan dijadwalkan pada hari ke-15. Hari dihitung sejak pertama kali kamu login MOOC. Misalnya, tulisan yang muncul adalah “Evaluasi akademik dibuka tanggal 10 Maret 2023”.  

Ada beberapa ketentuan terkait evaluasi akademik dalam swajar MOOC yang perlu kamu ketahu, yakni:

  • Peserta harus lulus evaluasi akademik.
  • Post test sebanyak 1 sampai 3 kali, maka nilai maksimalnya adalah 100.
  • Post test sebanyak 4 sampai 5 kali, maka nilai maksimalnya adalah 90,01.
  • Post test sebanyak 6 kali, maka nilai maksimalnya adalah 80,01.
  • Post test lebih dari 6 kali, maka nilai maksimalnya adalah 70,01. 

Terkait langkah-langkah untuk mengerjakan post test atau soal evaluasi, berikut adalah tahapannya:

  • Klik menu Evaluasi Akademi di halaman utama
  • Selanjutnya, klik Quiz atau Post Test kemudian klik Mulai jika kamu sudah siap mengerjakan.
  • Soal evaluasi berupa pilihan ganda yang harus kamu selesaikan delam waktu 1 jam 30 menit.
  • Kalau kamu sudah menjawab semua soal, klik Selesai

3. Melakukan Distance Learning 

Distance learning adalah pembelajaran yang dilakukan lewat Zoom dan https://kolabjar-asnpintar.lan.go.id/. Kamu bisa membuka laman tersebut untuk mengecek apa saja pembelajaran yang harus dilakukan. 

4. Melakukan Pembelajaran Klasikal 

Selain pembelajaran online, latsar MOOC juga mencakup pembelajaran klasikal yang mewajibkan peserta untuk datang ke kampus Puslatbang PKASN. Di sana, kamu dapat memanfaatkan fasilitas wisma yang telah disediakan. Mekanismenya, yaitu:

  • Lakukan registrasi ulang dengan menyerahkan persyaratan kepada panitia.
  • Selanjutnya, peserta akan diminta untuk menginstal aplikasi SILAT (Sistem Informasi Pelatihan) untuk bisa ikut dalam pembelajaran.
  • Mengikuti upacara pembukaan latsar CPNS.
  • Peserta mengikuti pembelajaran sesuai dengan jadwal pelatihan yang sudah ditentukan.
  • Peserta mengikuti evaluasi setelah selesai mempelajari semua materi pembelajaran.
  • Peserta wajib mengikuti seluruh rangkaian kegiatan yang diselenggarakan dari awal sampai penutupan.

Cara Mengunduh Sertifikat MOOC PPPK 

Seorang ASN sedang mengunduh sertifikat MOOC PPPK.

Setelah menyelesaikan semua pembelajaran di atas, kamu bisa mengunduh sertifikat MOOC. Berikut caranya:

  • Buka menu Dashboard akunmu.
  • Cek apakah nilaimu sudah katau belum dengan mengeklik “Course”. Jika sudah terdapat informasi bahwa kamu telah menyelesaikan evaluasi dan nilaimu sudah tersubmit di bagian bawah, kamu bisa mengecek ketersediaan sertifikatmu.
  • Selanjutnya, klik Profile di bagian paling bawah, dan kamu akan menemukan menu Download Sertifikat.
  • Klik tautannya dan secara otomatis sertifikatmu akan terunduh di perangkatmu. 

Baca Juga: Tips Kembali Kerja di Perusahaan Setelah Bertahun-tahun Absen!

Contoh Jurnal MOOC PPPK 

Tiga orang ASN sedang berdiskusi soal jurnal MOOC PPPK.

Contoh jurnal MOOC PPPK dibutuhkan sebagai rujukan bagi calon ASN yang mengikuti pelatihan mandiri lewat MOOC swajar. Nah, berikut contoh jurnal MOOC PPPK:

MODUL I 

WAWASAN KEBANGSAAN DAN NILAI BELA NEGARA 

1. Wawasan Kebangsaan:

  • Lahir dari perjuangan melawan penjajahan.
  • Konsepsi pandangan bangsa tentang diri dan lingkungannya.
  • Mengarah pada persatuan, kesatuan, dan kepentingan nasional. 

2. Nilai Bela Negara:

  • Cinta tanah air.
  • Kesadaran berbangsa dan bernegara.
  • Setia pada Pancasila.
  • Rela berkorban.
  • Kemampuan awal Bela Negara.
  • Kesadaran sebagai bagian dari bangsa dan negara.
  • Diwariskan dari sejarah perjuangan Indonesia.
  • Dilaksanakan oleh ASN melalui pengabdian dan kesadaran.

MODUL II 

ANALISIS ISU KONTEMPORER 

1. Isu Kontemporer ASN:

  • Pengaruh internal dan eksternal.
  • Pentingnya pemahaman korupsi, narkoba, terorisme, dan radikalisme. 

2. Korupsi ASN:

  • Keteladanan pemimpin berpengaruh.
  • Faktor kesejahteraan dan pengawasan internal.
  • Jenis tindak pidana dan sanksi. 

3. Ancaman Narkoba:

  • Ancaman kritis.
  • Kaitannya dengan terorisme.
  • Perlu penanganan serius. 

4. Terorisme dan Radikalisme:

  • Definisi dan kekerasan tanpa kompromi.
  • Penyebaran di institusi sosial.
  • Media massa sebagai alat propaganda dan respons proporsional.

MODUL II 

KESIAPSIAGAAN BELA NEGARA 

Kesiapsiagaan ASN:

  • Muncul dari keinginan ASN untuk menyikapi perubahan.
  • Teori Psikologi medan Kurt Lewin sebagai dasar.
  • ASN siap siaga minimalisir hal tidak diinginkan.
  • Pelatihan Dasar ASN: pengetahuan, kesadaran, dan internalisasi nilai-nilai kesiapsiagaan.
  • Tanggap, tidak mudah terprovokasi, dan persiapan jasmani-mental untuk bela negara.

MODUL IV 

BERORIENTASI PELAYANAN 

1. Pelayanan Publik Berkualitas:

  • ASN fokus kepuasan pengguna.
  • Pelayanan prima standar dan budaya ASN.
  • Budaya memengaruhi kualitas dan kinerja organisasi. 

2. Mekanisme Budaya Pelayanan:

  • Kerja tim penting di internal.
  • Fokus ASN: kepuasan masyarakat.
  • Pemahaman pelayanan prima sebagai dasar. 

3. Implikasi Kemajuan Organisasi:

  • Pelayanan prima majukan organisasi.
  • Dampak positif: pajak, kesejahteraan, fasilitas. 

4. Unsur Penting Pelayanan Publik ASN:

  • Penyelenggara (ASN/Birokrasi).
  • Penerima (masyarakat, stakeholders, sektor privat).
  • Kepuasan sebagai hasil yang diberikan atau diterima.

MODUL V 

AKUNTABEL 

1. Definisi Akuntabilitas ASN:

  • Kewajiban memenuhi tanggung jawab amanah. 

2. Aspek Perilaku Akuntabilitas ASN:

  • Tugas: jujur, bertanggung jawab, disiplin.
  • Kekayaan negara: bertanggung jawab, efektif.
  • Kewenangan: berintegritas tinggi. 

3. Konsep Akuntabilitas:

  • Hubungan bertanggung jawab antara ASN, negara, dan masyarakat. 

4. Orientasi Hasil Akuntabilitas:

  • Tujuan: perilaku pemerintah adil, inovatif.
  • Tuntutan kontribusi optimal untuk hasil yang baik.

MODUL VI 

KOMPETEN 

1. ASN Ideal:

  • Inovatif, agile, dan kerja sama tim. 

2. Perubahan Jabatan:

  • Organisasi responsif dan efisien.
  • Interaksi kerja tim lintas fungsi. 

3. Standar Kompetensi ASN:

  • Teknis: pengetahuan dan keterampilan.
  • Manajerial: kepemimpinan dan manajemen.
  • Sosial Kultural: interaksi masyarakat.

MODUL VII 

HARMONIS 

1. Tujuan Nasionalisme:

  • Kemajemukan sebagai kekayaan.
  • Universalitas dan persaudaraan. 

2. Penanganan Keberagaman:

  • Pemerataan pembangunan.
  • Pendidikan pluralitas dan multikultural. 

3. Peran ASN:

  • Profesional, integritas, dan non diskriminatif.
  • Membangun harmoni dan loyalitas.

MODUL VIII 

LOYAL 

1. Loyalitas ASN:

  • ASN ideal loyal pada bangsa dan negara.
  • Core Values ASN termasuk nilai loyal. 

2. Membangun Loyalitas:

  • Bangun loyalitas melalui kesejahteraan dan pengembangan karir.
  • Tingkatkan wawasan kebangsaan dan nasionalisme. 

3. Panduan Perilaku Loyal:

  • Pegang teguh ideologi Pancasila.
  • Jaga nama baik dan rahasia jabatan.
  • Implementasikan nilai Bela Negara. 

4. Loyal di Organisasi Pemerintah:

  • Disiplin sebagai wujud loyalitas.
  • ASN pelaksana kebijakan dan pemersatu bangsa.
  • Aktualisasi nilai Pancasila sebagai bentuk loyalitas ASN.

MODUL IX 

ADAPTIF 

1. Alasan Adaptif:

  • Perubahan lingkungan dan kompetisi kinerja. 

2. Pemahaman Adaptif:

  • Adaptasi untuk bertahan, kreativitas, dan inovasi. 

3. Organisasi Adaptif:

  • Respons cepat, nilai adaptif ASN. 

4. Panduan Perilaku Adaptif:

  • Pemimpin sebagai perubahan, perilaku lembaga. 

5. Dynamic Governance:

  • Kelangsungan bergantung pada adaptasi, prinsip ketahanan.

MODUL X 

KOLABORATIF 

1. Definisi Kolaborasi:

  • Aliansi perusahaan untuk daya saing.
  • Gray (1989): Proses konstruktif menjelajahi perbedaan.
  • Lindeke (2005): Proses kompleks, berbagi pengetahuan. 

2. Kolaborasi Pemerintahan:

  • Collaborative governance: melibatkan norma bersama antar aktor.
  • Ansel dan Gash (2007): Kemitraan pemerintah, aktor non-state.
  • Enam kriteria: forum resmi, partisipasi langsung, pengaturan formal, keputusan konsensus, fokus kebijakan publik, pemimpin yang tepat.

MODUL XI 

SMART ASN

  1. Kecakapan media digital untuk penggunaan produktif.
  2. Pilar literasi: etika, cakap bermedia, aman bermedia, dan budaya bermedia.
  3. Implikasi digital: transaksi elektronik, penipuan, hak, dan kewajiban dalam dunia digital. Literasi sebagai perlindungan hak digital.

MODUL XII 

MANAJEMEN ASN

  1. ASN terdiri dari PNS dan PPPK sesuai UU No. 5 Tahun 2014.
  2. Kedudukan ASN: pelaksana kebijakan publik, bebas dari pengaruh politik.
  3. Peran ASN: pelaksana kebijakan, pelayan publik, perekat bangsa.
  4. Hak dan kewajiban ASN berbeda antara PNS dan PPPK.
  5. Kode etik dan perilaku ASN menjaga martabat dan kehormatan.

Jika ingin mempelajari versi lengkapnya, kamu bisa unduh contoh jurnal MOOC PPPK yang tersedia di internet. 

Baca Juga: 4 Alasan Pindah Kerja dan Tips Profesional Saat Cari Pekerjaan Baru

Kesimpulan

Dari penjelasan di atas dapat disimpulkan bahwa MOOC PPPK adalah platform pembelajaran online untuk calon ASN. Dengan mekanisme mandiri, peserta menjelajahi materi, menyelesaikan tugas evaluasi, dan mendapatkan sertifikat setelah menyelesaikan program. Proses ini secara langsung dapat mendukung pengembangan kompetensi ASN sebelum resmi diangkat.

Namun, jika menjadi ASN bukan impianmu, tidak ada salahnya untuk memantau karier lain. Untuk itu, coba buat akun di situs atau aplikasi Jobstreet by SEEK dan dapatkan informasi seputar lowongan kerja dari berbagai bidang pekerjaan.

Selain bisa memberimu wawasan tentang ragam profesi yang ada di Tanah Air, kamu juga bisa memantau berapa gaji atau penghasilan yang ditawarkan pada jenis pekerjaan tersebut.

Cek juga Tips Karier di situs Jobstreet by SEEK untuk membuat kamu makin matang dalam mengembangkan kariermu di masa depan.

Agar lebih mudah, kamu bisa mengunduh aplikasi Jobstreet yang tersedia gratis di Apple App Store atau Google Play Store.

Pertanyaan Seputar MOOC PPPK

  1. Apa itu MOOC dalam PPPK?
    Massive Open Online Course adalah portal yang digunakan untuk menyelenggarakan pelatihan mandiri bagi calon ASN jalur PPPK sebelum diangkat secara resmi.
  2. Apakah MOOC Wajib bagi PPPK?
    ⁠Semua peserta PPPK wajib mengikuti swajar MOOC PPPK sebelum pelantikan.
  3. Berapa Hari Pelaksanaan MOOC PPPK?
    ⁠Pelaksanaan MOOC adalah 2 minggu hari kerja. Sementara itu, latsar dilakukan 3 hari dalam 1 tahun.
  4. Bagaimana Cara Mengakses MOOC PPPK?
    ⁠Cara mengakses MOOC PPPK dilakukan dengan menggunakan NIK dan NIP di laman yang disediakan seperti yang dijelaskan pada pembahasan di atas.

More from this category: Pengembangan karir

Telusuri istilah pencarian teratas

Tahukah Anda bahwa banyak kandidat yang menyiapkan resume dan meneliti suatu industri dengan menjelajahi istilah pencarian teratas?

Berlangganan Panduan Karir

Dapatkan saran karier dari ahli yang dikirimkan ke kotak masuk Anda.
Anda dapat membatalkan email kapan saja. Dengan mengklik 'berlangganan', Anda menyetujui Pernyataan Privasi Jobstreet.