Mencapai usia 30 tahun, tidak ada kata lelah untuk belajar dan berinovasi. Yang ada hanyalah passion untuk berkreasi, menciptakan hasil terbaik, dan semangat berkarya dalam keunikan budaya dan idealisme lokal.Bertransformasi menjadi full service agency, MARA terus berupaya meningkatkan kinerjanya dengan memperluas jaringan bisnis untuk memperoleh peluang dalam mengembangkan berbagai media komunikasi yang ada serta menciptakan inovasi-inovasi baru.Keberadaan MARA sebagai biro iklan lokal telah cukup diperhitungkan dalam dunia bisnis periklanan baik di tingkat lokal maupun nasional. Berpengalaman selama 30 tahun menjalankan bisnis periklanan, MARA siap menjadi partner Anda dalam memberikan berbagai layanan promosi dan komunikasi pemasaran yang terpadu, efektif, efisien, dan memiliki nilai jual.