Public Relation: Gaji dan Kerjaannya

Public Relation: Gaji dan Kerjaannya
Jobstreet tim kontendiperbarui pada 30 June, 2022
Share

public relation

Profesi Public Relation adalah salah satu profesi yang biasanya dibutuhkan oleh perusahaan—terutama perusahaan besar yang punya konsumen atau pengguna yang sangat banyak dan luas. Perusahaan besar dalam memasarkan brand atau meningkatkan citranya membutuhkan seorang PR yang dapat menjadi jembatan informasi antara perusahaan dan publik, yaitu konsumen, partner bisnis, pemerintah, dan rekan media. Tujuannya adalah untuk meningkatkan brand awareness dan persepsi publik terhadap perusahaan dapat menjadi positif.

Semua informasi perusahaan yang keluar, baik itu terkait launching produk terbaru, kebijakan penggunaan produk/jasa, atau klarifikasi terhadap suatu masalah, akan selalu dikomunikasikan terlebih dahulu oleh divisi Public Relation. Tim PR akan mengatur bagaimana informasi tersebut dikemas demi menjaga citra perusahaan.

Peran Public Relation juga sebagai garda terdepan perusahaan jika ada pemberitaan negatif yang dapat mencoreng citra perusahaan. Strategi manajemen krisis di perusahaan besar menjadi sangat penting untuk mencegah pemberitaan dan image perusahaan yang lebih buruk.

Itu adalah gambaran besar seperti apa profesi Public Relation. Berikut ini adalah beberapa daftar pekerjaan dan tanggungjawab seorang PR.

 

Tugas dan tanggungjawab

  • Meningkatkan citra perusahaan terhadap publik dengan menggunakan newsletter, media sosial dan channel lainnya seperti media massa.
  • Menjaga reputasi perusahaan dari pemberitaan buruk dan mengembalikan nama baik perusahaan.
  • Menjaga dan menjalin komunikasi dengan banyak pihak seperti konsumen, masyarakat luas, pemerintah, rekan perusahaan, dan awak media.
  • Pekerjaan yang sifatnya administratif seperti membuat press release, teks pidato, dan copywriting.

 

Gaji

Berdasarkan data survei Laws of Attraction JobStreet Indonesia 2019, gaji PR dimulai dari level fresh graduate yaitu sebesar Rp3,1 juta. Berikut adalah daftar lengkap gaji seorang PR.

  • Fresh Graduate – Rp3,1 juta
  • Junior Staff – Rp5,2 juta
  • Senior Staff – Rp7,3 juta
  • Junior Management – Rp9,3 juta
  • Mid Management – Rp12,5 juta
  • Senior Management – Rp28,9 juta

 

Lulusan

Kualifikasi untuk seorang Public Relation rata-rata adalah lulusan Sarjana di bidang Kehumasan.

 

Untuk berkarier sebagai seorang Public Relation biasanya terdapat peluang di perusahaan besar, lingkup pemerintahan, atau PR agency. Karena hampir semua lowongan untuk posisi PR membutuhkan kandidat yang punya pengalaman minimal dua tahun, disarankan untuk memulai karier dengan melamar untuk posisi intern, karena kesempatan untuk berkarier ke posisi yang lebih tinggi atau melamar ke perusahaan lain akan lebih besar peluangnya untuk diterima bekerja.

Kamu bisa apply sebagai Public Relation di JobStreet juga loh. Klik di sini untuk lowongannya.

More from this category: Saran gaji

Telusuri istilah pencarian teratas

Tahukah Anda bahwa banyak kandidat yang menyiapkan resume dan meneliti suatu industri dengan menjelajahi istilah pencarian teratas?

Berlangganan Panduan Karir

Dapatkan saran karier dari ahli yang dikirimkan ke kotak masuk Anda.
Anda dapat membatalkan email kapan saja. Dengan mengklik 'berlangganan', Anda menyetujui Pernyataan Privasi Jobstreet.