Wonderindo Pharmatama merupakan badan usaha bergenerasi yang telah berdiri sejak tahun 1959 dan memiliki berbagai macam divisi baik dalam bidang produksi, trading maupun jasa.Wonderindo Pharmatama dirintis dari sebuah usaha penyedia perlengkapan alat dan bahan ternak yang dikenal dengan nama toko Subur, beralamatkan di Jalan Profesor Supomo Jakarta SelatanUsaha ini kemudian berkembang menjadi badan usaha yang dikenal dengan nama CV. Wonder dan mengalami restrukturisasi perusahaan pada tahun 1995 menjadi PT. Wonderindo Pharmatama.Memasuki dekade Milenium baru, Wonderindo Pharmatama kini telah melebarkan sayapnya di bidang manufaktur, trading dan jasa yang antara lain meliputi divisi obat hewan, divisi bahan pengering, divisi agrokimia dan divisi layanan kesehatan-kecantikan.