KSP SEHATI MAKMUR ABADI (berdiri sejak 2009) adalah salah satu Badan Usaha yang bergerak di bidang Simpan-Pinjam dan memiliki tingkat perkembangan yang cukup pesat di masa kini.KSP SEHATI MAKMUR ABADI dibangun atas dasar budaya K-C-M, yakni KUAT (melakukan segala sesuatu menurut cara yang telah ditetapkan dengan teguh & membangun komunikasi efektif agar tercipta keselarasan berbagai ide untuk mencapai tujuan bersama), CERDAS (memanfaatkan peluang untuk menghasilkan gagasan baru dalam peningkatan efektifitas kerja & mengambil keputusan berdasarkan pertimbangan yang cukup serta bertanggung jawab atas segala konsekuensi yang terjadi), dan MULIA (menjunjung tinggi kejujuran pribadi dalam bekerja & membulatkan hati dan tekat untuk menjaga kepercayaan yang telah diberikan).