Beban Pekerjaan Tidak Sesuai Dengan Remunerasi & Posisi, Lingkungan Kerja Kurang SupportiveHal yang baikBisa belajar banyak hal baru, apalagi bagi Fresh Graduate. Karena langsung dihadapkan dengan realita kerja di korporat.
Posisinya juga mengharuskan kemampuan berkomunikasi dan bekerja di belakang layar.
TantanganBeban pekerjaan terlalu tinggi. Pelatihan karyawan baru tidak ada, hanya langsung menerjunkan karyawan untuk bekerja dan harus paham sendiri tanpa diajari. Kalau tidak mengerti, akan disalahkan.
Standar naik atau turunnya remunerasi tidak transparan.
Lingkungan kerja tidak mendukung perkembangan, hanya bisa menuruti perintah dan inovasi selalu ditolak. Coworker juga tidak bertanggungjawab atas kesalahan sendiri, suka melempar kesalahan ke orang lain, dan rata-rata supervisornya emosional.
WFO selalu lembur dan saat WFH harus siap kerja sampai lewat jam kantor.