Penata Rambut
Di halaman ini
- Bagaimana rasanya menjadi a Penata Rambut?
- Cara menjadi Penata Rambut
- Keahlian dan pengalaman teratas untuk Penata Rambuts
Bagaimana rasanya menjadi Penata Rambut?
Penata Rambut sering juga disebut Hairdresser atau Hair Stylist. Secara umum, profesi ini bertanggung jawab untuk menata rambut klien sesuai dengan keinginan masing-masing klien. Penataan rambut dapat berupa memotong, mewarnai, catok, dan lain-lain. Penata rambut ada kalanya perlu menyesuaikan teknik dan metode penataan rambut agar dapat mencapai hasil yang diinginkan klien.
Tugas dan kewajiban
- Menata rambut klien.
- Berkomunikasi dengan jelas dengan klien.
- Memastikan treatment dan teknik penataan rambut tidak merusak rambut klien.
- Menggunakan alat-alat yang tersedia di salon untuk mencapai hasil yang diinginkan klien.
- Melakukan pekerjaan sesuai dengan persetujuan klien.
Umumnya, Penata Rambut bekerja di sebuah salon atau beauty bar lainnya. Namun, ada juga Penata Rambut yang bekerja secara freelance dan mendatangi klien untuk acara-acara tertentu seperti pernikahan, pementasan, hingga photoshoot. Mereka juga dapat bekerja dalam sebuah tim yang terdiri dari Penata Rias (Make-Up Artist) dan Penata Busana (Fashion Stylist).
Cara menjadi Penata Rambut
Selain bekerja di salon, Penata Rambut dapat juga memiliki salon sendiri dan dapat mempekerjakan Penata Rambut lain. Biasanya untuk menjadi Penata Rambut tidak memerlukan gelar pendidikan formal. Sebaliknya, pengalaman dan kemahiran menguasai teknik penataan merupakan aspek yang dilihat.
- 1.
Memiliki keinginan untuk bekerja sebagai penata rambut dan telah mengikuti kursus atau sekolah tata rias.
- 2.
Perkaya portofolio penataan rambut agar pemberi kerja dapat melihat dengan jelas keterampilan dan metode yang kamu kuasai.
- 3.
Agar lebih ahli, ikuti pelatihan mengenai teknik penataan rambut yang paling up-to-date dari sekolah tata rias. Contohnya, teknik pewarnaan dengan bahan yang tidak merusak, teknik potong rambut terbaru, dan lainnya.
- 4.
Cari dan lamar lowongan Penata Rambut. Ingat, penata rambut juga umum disebut sebagai Hair Stylist atau Hairdresser. Gunakan kata kunci tersebut ketika ingin mencari lowongan pekerjaan.