Contoh CV Data Scientist (GRATIS Template)

Contoh CV Data Scientist (GRATIS Template)
Jobstreet tim kontendiperbarui pada 27 March, 2024
Share

CV Data Scientist Profesional.

Download Template CV Data Scientist

Data scientist termasuk salah satu pekerjaan populer saat ini. Sebagai industri yang kompleks dan dinamis, perubahan teknologi yang cepat juga mendorong meningkatnya permintaan SDM dalam bidang ilmu data.

Ketika kamu memutuskan untuk ikut berkompetisi dalam industri ini, cara terbaik memenangkannya adalah dengan menampilkan CV data scientist yang menonjol. Tentu kamu perlu contoh CV data scientist yang dapat memaparkan keterampilan teknis dan kemampuan berkomunikasi dengan orang lain.

Kamu datang ke tempat yang tepat. Panduan berikut akan menyajikan cara mengisi contoh template CV data scientist yang sudah tersedia. Simak tips penting yang bisa kamu coba dalam artikel ini.


⁠⁠Tugas Data Scientist

Data scientist memanfaatkan pengkodean dan pemrograman komputer untuk membuat otomatisasi tugas pengumpulan serta penyimpanan data.

Mereka bekerja sama dengan departemen perusahaan atau membuat sistem untuk menyimpan informasi yang dihimpun dalam database.

Perusahaan memiliki sejumlah besar informasi mentah dari proses bisnisnya. Data scientist bertugas mengolah dan menganalisis informasi tersebut.

Hasil pengolahan data akan membantu perusahaan dengan menyajikan insight atau wawasan berharga tentang bagaimana cara meningkatkan operasi bisnis.

Dalam peran tersebut, kamu harus memiliki kemampuan analisis, matematika, dan statistik. Tambahkan keterampilan berpikir kritis dan pemecahan masalah yang membantu proses menafsirkan data. 

Perusahaan membutuhkan data scientist untuk membantu menganalisis tren terkini sehingga mereka bisa membuat keputusan lebih baik.

Pendek kata, data scientist yang baik mampu menjembatani bisnis dan data dengan pemahaman teknis mendalam serta cara mengkomunikasikan data yang kompleks.

Adapun tanggung jawab data scientist mencakup:

  • Mengidentifikasi sumber data berharga
  • Melakukan otomatisasi proses penghimpunan data
  • Melakukan tahapan pra pemrosesan data terstruktur dan tidak terstruktur
  • Menganalisis informasi untuk menemukan tren dan pola
  • Membangun model prediktif serta algoritma machine learning
  • Menyajikan informasi dengan teknik visualisasi data
  • Mengusulkan solusi dan strategi untuk berbagai tantangan bisnis
  • Berkolaborasi dengan departemen lain terkait penggunaan data
  • Memastikan semua aktivitas terkait data sesuai dan mematuhi regulasi


⁠Format CV yang Tepat untuk Data Scientist

Selalu periksa ulang bagaimana deskripsi pekerjaan data scientist dalam lowongan kerja yang kamu tuju. Temukan apa yang perusahaan butuhkan dan jawablah melalui CV yang kamu buat. Lakukan beberapa tips ini untuk menyusun CV yang efektif.

1. Gunakan format kronologi terbalik

Format kronologi terbalik adalah pilihan terbaik untuk menguraikan perjalanan kariermu dari pekerjaan atau pendidikan terakhir. Perekrut dapat membaca perjalanan kariermu dalam satu kali screening saja.

2. Perhatikan ATS

Tentu kamu paham seperti apa kerja Applicant Tracking System atau ATS dalam menyaring calon karyawan. Pastikan CV yang dibuat ATS friendly agar lolos seleksi. Caranya, gunakan kata kunci dan frase sesuai job description maupun kualifikasi pada iklan lowongan kerja.

3. Tambahkan bagian ini pada CV

Taruh header di bagian atas, lanjutkan dengan ringkasan. Kemudian, masukkan pengalaman kerja, pendidikan, bagian opsional yang relevan seperti sertifikasi, dan tutup dengan keterampilan. 


⁠Contoh CV Data Scientist

Alba Christo

DATA SCIENTIST | PYTHON
⁠Makassar, Indonesia | HP: +62-822 123456789 | Email: [email protected] |

RINGKASAN

Data scientist andal dengan pengalaman 2 tahun. Memiliki pengetahuan mendalam terkait machine learning dan analisis statistik. Terbukti mampu merancang dan mengimplementasikan solusi berbasis analisis dan interpretasi data untuk mengembangkan bisnis. Siap membantu PT Datawira mengambil keputusan lebih baik melalui data. 


⁠PENGALAMAN KERJA

PT Data Maju, Makassar

Junior Data Scientist
⁠Juli 2022 – sekarang

  • Menganalisis data sebagai dasar tim marketing PT ABC menyusun strategi pemasaran dan meningkatkan ROI sampai 15%.
  • Berkolaborasi dengan product manager PT DEF untuk melakukan analisis cohort yang mengidentifikasi pengurangan harga hingga 10%.
  • Mengelola laporan bulanan klien, layanan yang dipilih, dan menugaskan karyawan untuk klien tertentu

PT Data Bagus, Makassar

Data Scientist Magang
⁠Agustus – Desember 2021

  • Mengembangkan program dengan SAS yang membuat otomasi penyempurnaan regresi linier untuk segmen basis pelanggan dan menghemat 20 jam tenaga kerja per bulan.
  • Menerima, menyiapkan, dan mengolah data dari klien dengan SAS, SQL, dan Excel untuk membantu data scientist senior mambangun marketing mix model yang meningkatkan ROI hingga 10%.
  • Menganalisis dan menyajikan informasi laporan bulanan untuk kampanye tim marketing dari 3+ klien


⁠PENDIDIKAN

Universitas Teknokarya, Makassar

Juli 2018 – Juni 2022
⁠Sarjana Sains Ilmu Matematika


⁠SERTIFIKASI

Sekolah Teknologi Digital Karya 

Juli –  Desember 2022
⁠Certified Entry-Level Python Programmer


⁠KETERAMPILAN

Teknis

  • Python
  • Tableau
  • SQL
  • R
  • Microsoft PowerBI
  • Excel

Nonteknis

  • Kemampuan berpikir analitik
  • Kritis
  • Komunikatif
  • Adaptif 
  • Kolaboratif
  • Perhatian terhadap detail

Download Template CV Data Scientist


⁠Cara Mengisi Template CV Data Scientist

Ikuti beberapa langkah mudah di bawah ini untuk mempersonalisasi template CV data scientist di atas.

Tuliskan informasi kontak pada header secara akurat

Tuliskan nama dan nama belakang dengan ukuran huruf lebih besar agar menarik perhatian. Cantumkan pekerjaan yang dilamar atau jabatan saat ini pada subjudul. Lalu, tulis kota domisili, nomor HP, email, dan akun media sosial seperti LinkedIn. Untuk data scientist, kamu bisa tambahkan juga akun GitHub.

Sajikan hal yang “menjual” dalam ringkasan 

Ibarat etalase, ringkasan menyajikan kesan pertama yang merangkum hal-hal penting tentang karier kamu. Mulai dengan berapa tahun pengalaman, keterampilan, hingga pencapaian yang membuatmu lebih unggul dibandingkan kandidat lain. Akhiri paragraf pendek itu dengan komitmen yang hendak dicapai jika berkesempatan bergabung ke perusahaan tersebut. 

Hanya cantumkan pengalaman kerja yang relevan

Riwayat pekerjaan mewakili pengalaman kerja sebagai data scientist. Cantumkan minimal tiga pencapaian atau proyek yang telah kamu kerjakan. Berikan angka sebagai bukti pencapaian yang membuat keberhasilanmu lebih terukur dan berdampak bagi kemajuan perusahaan. Contoh, data peningkatan pendapatan penjualan, margin keuntungan, akurasi algoritma, mengurangi redudansi atau error, dan ROI untuk proyek.

Tambahkan pendidikan yang sesuai

Mulai dengan pendidikan terakhir dan tertinggi yang telah kamu selesaikan. Tulis juga institusi dan lama masa studi, lengkap dengan gelar yang diperoleh. 

Cantumkan sertifikasi atau prestasi

Bagi data scientist, sertifikasi penting untuk memberi nilai tambah pada CV. Jika kamu pemula, proyek kursus, magang, atau proyek sampingan yang berkaitan dengan ilmu data boleh disertakan.

Pilih keterampilan teknis dan non teknis yang relevan

Data scientist membutuhkan serangkaian keterampilan unik yang mempermudah kamu menjelajahi, mengubah, memvisualisasikan, dan menyusun model kumpulan data. Ini juga termasuk keterampilan berkomunikasi dengan berbagai pihak yang berkepentingan.

Maka, pilih keterampilan teknis dan non teknis yang benar-benar bisa menggambarkan keahlian kamu dalam ilmu data. 

Keterampilan Teknis

Keterampilan Non Teknis

  • Bahasa pemrograman, termasuk Python, Java, Scala, dan C
  • Perangkat analisis kuantitatif dan statistik, seperti SPSS, SAS, dan R
  • Apache Hadoop beserta komponennya, seperti Pig, HDFS, MapReduce, Hive, dan HBase
  • Perangkat data mining seperti Apache Mahout, KNIME, dan Rapid Miner
  • Database NoSQL, seperti MongoDB dan Couchbase
  • Perangkat visualisasi data, seperti Tableau dan QlikVie
  • Keterampilan berpikir kritis
  • Problem solving
  • Kemampuan beradaptasi
  • Pemahaman tentang proses bisnis secara umum
  • Keterampilan berkomunikasi
  • Kolaborasi dengan tim lintas departemen
  • Perhatian terhadap detail

Pastikan tata letak dan desain sudah rapi

Gunakan desain dan layout yang rapi untuk memberi kesan profesional. Membuat ukuran huruf sub judul dan teks berbeda bisa meningkatkan keterbacaan CV secara menyeluruh. 

Lengkapi dengan surat lamaran kerja

Mengirimkan CV kepada perusahaan tentu harus dilengkapi oleh surat lamaran kerja. Kamu cukup menuliskan tiga paragraf singkat yang merangkum isi CV. 

Perkenalkan diri dan sebut posisi yang dilamar, berikut pernyataan ketertarikan bergabung dengan perusahaan. Tuliskan pencapaian terbaik kamu yang membuat perekrut tertarik untuk membaca CV lebih lanjut. 

Menulis CV data scientist cukup mudah setelah melihat contoh template tersebut. Pastikan kamu sudah mengecek kembali apakah informasi telah tersampaikan secara akurat.

Optimalkan juga fungsi ringkasan untuk menggambarkan profesionalisme karier kamu selama ini. Selamat membuat CV terbaik versimu!

More from this category: Sumber daya dan templat

Telusuri istilah pencarian teratas

Tahukah Anda bahwa banyak kandidat yang menyiapkan resume dan meneliti suatu industri dengan menjelajahi istilah pencarian teratas?

Jelajahi topik terkait

Pilih bidang minat untuk menelusuri karier terkait.

Berlangganan Panduan Karir

Dapatkan saran karier dari ahli yang dikirimkan ke kotak masuk Anda.
Anda dapat membatalkan email kapan saja. Dengan mengklik 'berlangganan', Anda menyetujui Pernyataan Privasi Jobstreet.