Contoh Body Email Lamaran Kerja: Ini Isi dan Cara Menulisnya

Contoh Body Email Lamaran Kerja: Ini Isi dan Cara Menulisnya
Jobstreet tim kontendiperbarui pada 22 May, 2024
Share

Makin praktis, kini mengirim surat lamaran kerja bisa melalui email. Pelajari cara menulis body email lamaran kerja yang menarik dengan contoh body email lamaran kerja dan panduan lengkap di bawah ini.

Meski tampaknya sederhana, isi body email lamaran kerja seringkali dibiarkan kosong begitu saja oleh para pelamar kerja.

Padahal, body email lamaran kerja sangat perlu untuk diisi. Pasalnya, body email ini jadi kesempatan pertamamu untuk memperkenalkan diri dan menarik perhatian rekruter.

Jadi, jangan sampai kosong ya! Untuk itu, ketahui bagaimana struktur body email lamaran kerja yang baik agar mudah lolos ke tahap wawancara.

Apa itu body email lamaran kerja? 

Sumber : Unsplash

Sebelum membahas isi body email lamaran kerja, yuk kulik lebih jauh soal definisinya.

Mengutip SEEK, body email lamaran kerja adalah bagian utama dari pesan email yang digunakan untuk mengirimkan lamaran pekerjaan. Istilah body email lamaran kerja juga kerap disebut cover letter.

Pada bagian ini, kamu wajib memberikan informasi yang rinci tentang dirimu kepada perekrut.

Ini merupakan kesempatan bagimu untuk memperkenalkan diri, serta menyoroti skill dan pengalamanmu yang relevan dengan posisi yang mau kamu lamar.

Di sisi lain, menurut Teal, body email lamaran kerja adalah bagian utama dari email yang perlu ditulis saat hendak melamar suatu posisi pekerjaan.

Di bagian isi body email lamaran kerja, kamu perlu menyoroti kualifikasi, pengalaman, dan skill-mu yang relevan, yang membuatmu cocok untuk posisi tersebut.

Tujuan utamanya adalah memberikan gambaran singkat dan kuat tentang mengapa kamu adalah kandidat yang tepat untuk posisi itu.

Pentingnya body email lamaran kerja 

Sumber : Pexels

Setelah mengetahui definisinya, kamu juga perlu memahami pentingnya body email lamaran kerja.

Dengan demikian, kamu jadi tahu alasan penting untuk selalu menyertakannya dalam pengiriman surat lamaranmu via email.

1. Menentukan kesan pertama yang kuat

Bagian ini akan memberimu kesempatan untuk menyoroti kualifikasi, pengalaman, dan keterampilanmu yang paling relevan dengan posisi yang mau kamu lamar.

Dengan menyusun isi body email lamaran kerja secara efektif, kamu jadi bisa menarik perhatian perekrut dan memberikan kesan yang kuat tentang kemampuan dan minatmu terhadap posisi tersebut.

2. Menunjukkan keseriusan dan profesionalisme

Mengisi body email saat mengirimkan lamaran kerja juga dapat menunjukkan keseriusan dan profesionalismemu sebagai pelamar.

Apalagi, jika informasi yang kamu sampaikan di dalam isi body email lamaran kerja ditulis secara terstruktur dan jelas.

Itu akan memberi rekruter gambaran bahwa kamu telah mempertimbangkan posisi tersebut secara matang, dan telah berusaha untuk memperkenalkan dirimu dengan baik.

3. Membedakan diri dari pelamar lain

Di sisi lain, body email lamaran kerja juga dapat memberimu kesempatan untuk membedakan diri dari pelamar lain.

Dengan menyoroti pengalaman atau keterampilanmu yang relevan dengan posisi tersebut, kamu tentunya bisa menunjukkan nilai tambahmu.

Pada gilirannya, hal itu akan membedakan dirimu dari kandidat lain, serta membuatmu dinilai bisa memberikan kontribusi yang berharga bagi perusahaan.

4. Meningkatkan peluang untuk diundang interview

Format body email lamaran kerja yang baik juga dapat meningkatkan peluangmu untuk lolos ke tahap wawancara.

Dengan menulis alasan kamu cocok untuk posisi tersebut dan bagaimana kamu dapat berkontribusi kepada perusahaan di dalam isi body email lamaran kerja, rekruter tentu akan lebih tertarik untuk mengundangmu ke tahap interview.

Isi body email lamaran kerja 

Sumber : Pexels

Inilah contoh isi body email lamaran kerja yang perlu kamu cermati, sebagaimana dilansir dari Jobstreet.

Salam pembuka

Bagian pertama dari isi body email lamaran kerja adalah salam pembuka. Cantumkan kepada siapa kamu mengirimkan lamaran tersebut.

Kamu bisa menulis untuk HRD (nama perusahaan), atau langsung menyebutkan nama HRD-nya jika tahu, ya.

Kemudian lanjutkan dengan salam yang sopan seperti "Dengan hormat".

Perkenalan diri dan posisi yang dilamar

Setelah salam pembuka, perkenalkan dirimu secara singkat dan sebutkan posisi yang mau kamu lamar.

Sebagai contoh ditulis begini: Saya adalah [Nama Lengkap], dan saya tertarik untuk melamar posisi [Nama Posisi] di perusahaan Anda.

Pada bagian ini, kamu juga bisa menyebutkan di mana kamu melihat lowker tersebut. Ini termasuk menyebutkan kapan lowongan kerja itu di-posting dan bagaimana kamu menemukannya.

Alasan melamar kerja dan ketertarikan pada perusahaan

Pada bagian ini, kamu perlu menjelaskan mengapa kamu tertarik dengan perusahaan tersebut serta alasan kamu melamar posisi yang ditawarkan.

Untuk membuat bagian ini lebih menarik, coba fokuskan bagian ini pada kesesuaian minat, nilai, atau visi perusahaan tersebut dengan aspirasi kariermu.

Contoh:

Saya tertarik dengan perusahaan Anda karena reputasinya yang kuat dalam industri ini dan dedikasinya untuk menciptakan inovasi yang berdampak positif. Saya percaya bahwa visi dan nilai perusahaan sangat sejalan dengan minat dan aspirasi karier saya.

Kualifikasi dan pengalaman yang relevan

Bagian ini berisi kualifikasi dan pengalamanmu yang relevan dengan posisi yang hendak dilamar.

Pada bagian kualifikasi dan pengalaman ini, kamu bisa menjelaskan tentang keterampilan dan keahlian yang bisa kamu bawa ke perusahaan serta pengalaman kerjamu (jika ada).

Namun, sebaiknya hindari pengulangan informasi dari CV. Sebaliknya, berikan contoh konkret yang bisa mendukung klaim tersebut di bagian ini.

Contoh:

Selama beberapa tahun terakhir, saya telah memperoleh pengalaman yang signifikan dalam [sebutkan bidang atau posisi terkait]. Saya memiliki kualifikasi yang kuat dalam [sebutkan keterampilan atau keahlian yang relevan dengan posisi yang dilamar], serta telah berhasil mengelola [sebutkan proyek atau tanggung jawab kunci yang relevan].

Pencapaian dan kontribusi yang bisa diberikan

Bagian lain dalam isi body email lamaran kerja adalah penjelasan tentang pencapaian dan kontribusi yang bisa diberikan pelamar.

Untuk itu, tunjukkan apa saja pencapaian atau kontribusi yang telah kamu raih selama kariermu. Jelaskan bagaimana hal tersebut dapat membantu perusahaan nantinya.

Tak lupa, kamu juga perlu memaparkan potensi dari kontribusimu tersebut, jika kemudian diberi kesempatan untuk bergabung dengan perusahaan.

Contoh:

Saya percaya bahwa kombinasi kualifikasi dan pengalaman ini akan memungkinkan saya memberikan kontribusi yang berharga bagi tim di [Nama Perusahaan]. Selama karier saya, saya berhasil [sebutkan pencapaian terkait yang signifikan, misalnya: meningkatkan efisiensi operasional, mengembangkan strategi pemasaran yang sukses, atau mencapai target penjualan yang ambisius].

Penutup dan ajakan untuk bertindak

Dalam format body email lamaran kerja, kamu juga perlu memberikan penutup serta ajakan untuk bertindak.

Pada bagian penutup, ucapkan terima kasih kepada si penerima karena telah meluangkan waktunya untuk membaca email lamaranmu.

Terakhir, ajak si penerima untuk melakukan tindakan seperti melanjutkan proses itu ke tahap seleksi berikutnya.

Contoh:

Saya sangat antusias untuk berdiskusi lebih lanjut tentang bagaimana saya dapat berkontribusi dalam mencapai tujuan perusahaan. Saya telah melampirkan CV saya untuk referensi lebih lanjut. Terima kasih atas pertimbangan Bapak/Ibu, dan saya berharap dapat bertemu untuk wawancara.

Kumpulan contoh body email lamaran kerja 

Sumber : Pexels

Agar makin paham soal cara menulis body email lamaran kerja, berikut ini beberapa contoh body email lamaran kerja yang bisa kamu jadikan referensi.

Contoh body email lamaran kerja singkat

Tidak selalu harus ditulis panjang, format body email lamaran kerja juga bisa kamu buat singkat lho.

Nah, berikut adalah contoh body email lamaran kerja admin yang ditulis secara singkat.

​​Yth. Bapak/Ibu Pimpinan HRD

​PT Sejahtera Selalu

​Bandung

​Dengan Hormat,

​Saya, Dewi Mustika, tertarik untuk melamar posisi Admin di PT Sejahtera Selalu. Saya memiliki latar belakang sebagai lulusan Administrasi Bisnis dari Universitas Abadi Selamanya.

​Selama kuliah, saya telah mengembangkan keterampilan administrasi yang solid, termasuk mengelola surat-menyurat, jadwal rapat, dan dokumen-dokumen kantor. Saya juga terampil menggunakan Microsoft Office.

​Saya sangat antusias untuk berkontribusi dan belajar di PT Sejahtera Selalu. CV dan surat lamaran lengkap saya terlampir.

​Terima kasih atas perhatian Bapak/Ibu.

​Hormat saya,

​Dewi Mustika

​==============

​Dewi Mustika

​No. HP: +628987652341

​Email: [email protected]

Contoh body email lamaran kerja tanpa pengalaman

Contoh body email lamaran kerja tanpa pengalaman berikut ini cocok untuk kamu yang masih minim pengalaman kerja. Simak cara menulisnya.

​​Yth. Bapak Setiawan Hariadi

​PT Maju Mundur

​Jakarta

​Dengan Hormat,

​Saya, Rina Mentari, ingin mengajukan diri sebagai kandidat untuk posisi Marketing Assistant di PT Maju Mundur, sebagaimana yang saya temukan di situs web perusahaan. Saya adalah seorang fresh graduate dari Jurusan Manajemen Bisnis di Universitas Sakti Sekali.

​Meskipun saya belum memiliki pengalaman kerja formal dalam bidang pemasaran, saya memiliki minat yang besar dan telah mengambil berbagai kursus terkait pemasaran selama masa kuliah. Saya memiliki pemahaman yang kuat tentang konsep dasar pemasaran, seperti segmentasi pasar, penentuan harga, promosi, dan analisis pesaing.

​Saya juga aktif dalam organisasi kampus yang mengadakan acara promosi dan pemasaran, di mana saya terlibat dalam menyusun strategi promosi dan mengelola konten media sosial.

​Saya sangat antusias untuk mendapatkan pengalaman praktis di PT Maju Mundur dan siap untuk belajar dan berkontribusi secara maksimal dalam posisi ini. Saya yakin dengan semangat dan kemampuan saya, saya dapat menjadi aset yang berharga bagi perusahaan.

​Saya melampirkan CV dan surat lamaran lengkap sebagai referensi. Terima kasih atas perhatian Bapak.

​Hormat saya,

​Rina Mentari

​==============

​Rina Mentari

​No. HP: +628987634321

​Email: [email protected]

Contoh body email lamaran kerja fresh graduate

Bila kamu baru saja lulus, coba gunakan contoh body email lamaran kerja fresh graduate berikut ini:

​​Yth. Ibu Mulia Ningsih

​PT Jaya Jaya

​Di Jakarta

​Dengan hormat,

​Perkenalkan saya Pratiwi Eka. Berdasarkan informasi melalui situs perusahaan, saya tertarik untuk melamar posisi sebagai analis keuangan di PT Jaya Jaya.

​Saya merupakan seorang fresh graduate dari Jurusan Akuntansi di Universitas Merdu. Sebagai lulusan akuntansi, saya memiliki pemahaman yang kuat dalam analisis dan manajemen keuangan perusahaan.

​Saya memiliki pengalaman dalam menganalisis laporan keuangan dan melakukan peramalan keuangan selama kuliah. Selain itu, saya juga aktif dalam kegiatan riset di bidang keuangan yang membantu meningkatkan pemahaman saya tentang industri ini.

​Selain keahlian analitis, saya juga memiliki keterampilan yang baik dalam menggunakan perangkat lunak akuntansi seperti SAP dan Excel. Saya yakin dapat memberikan kontribusi positif dan bekerja secara efektif sebagai analis keuangan di perusahaan ini.

​Sebagai pelengkap, saya lampirkan CV dan surat lamaran lengkap. Semoga dapat menjadi bahan pertimbangan Ibu.

​Terima kasih.

​Hormat saya,

​Pratiwi Eka

​==============

​Pratiwi Eka

​No Hp: +628123456345

​Email: [email protected]

Contoh body email lamaran kerja fresh graduate tanpa pengalaman

Berikut ini contoh body email lamaran kerja fresh graduate tanpa pengalaman untuk fresh graduate yang belum memiliki pengalaman kerja formal. Simak baik-baik, ya.

​​Yth. Bapak/Ibu Pimpinan HRD

​PT Suksesin Yuk

​Surabaya

​Dengan Hormat,

​Perkenalkan nama saya Pramudya Eka. Saya menemukan informasi tentang lowongan staf media sosial di PT Suksesin Yuk melalui platform loker online Jobstreet. Saya tertarik untuk bergabung dan berkontribusi dalam tim media sosial perusahaan yang terkemuka ini.

​Saya baru saja lulus dari Program Studi Komunikasi di Universitas Mentari. Meskipun saya belum memiliki pengalaman langsung dalam bidang media sosial di industri, saya memiliki minat yang besar dan telah belajar banyak tentang strategi komunikasi digital, manajemen konten, dan analisis media sosial selama studi.

​Saya memiliki kemampuan menulis yang baik dan senang berinteraksi dengan berbagai platform media sosial. Saya yakin dengan kemampuan dan motivasi saya, saya dapat memberikan kontribusi positif bagi PT Suksesin Yuk.

​Saya juga telah melampirkan CV dan surat lamaran lengkap sebagai referensi. Demikian lamaran ini saya buat, terima kasih atas perhatian Bapak/Ibu.

​Hormat saya,

​Pramudya Eka

​==============

​Pramudya Eka

​No. HP: +628123456567

​Email: [email protected]

Cara menulis body email lamaran kerja 

Sumber : Unsplash

Agar hasilnya lebih baik, coba perhatikan detail cara menulis body email lamaran kerja berikut ini.

1. Gunakan subjek email yang jelas dan informatif

Pastikan subjek emailmu mencerminkan tujuan pesanmu secara singkat dan jelas.

Contoh subjek yang baik:

Lamaran Posisi [Nama Posisi] - [Nama Perusahaan] - [Nama Anda]

2. Sesuaikan isi email dengan lowongan pekerjaan yang kamu lamar

Tuliskan isi emailmu dengan mengacu pada deskripsi lowongan pekerjaan yang dilamar.

Kamu bisa menyoroti keterampilan dan pengalamanmu yang relevan dengan posisi tersebut.

3. Gunakan bahasa yang profesional dan sopan

Cara menulis body email lamaran kerja berikutnya yang perlu diperhatikan adalah penggunaan bahasa yang sopan dan profesional.

Hindari penggunaan kata-kata yang terlalu informal atau slang.

4. Hindari kesalahan ejaan dan tata bahasa

Jangan sampai ada salah ejaan dan tata bahasa, ya.

Menurut survei dari Accountemps, salah eja satu atau dua kata saja sudah bisa menghapus peluang seseorang untuk masuk ke tahap berikutnya.

Karena itu, pastikan lagi apakah masih ada kesalahan ejaan dan tata bahasa sebelum mengirim email lamaran kerja.

Jika perlu, kamu bisa memanfaatkan tool koreksi grammar untuk memastikannya.

5. Perhatikan panjang email, idealnya 1-2 halaman

Usahakan agar isi emailmu tidak terlalu panjang atau singkat. Namun, pastikan isinya tetap padat dan informatif. Idealnya, panjang email ini hanya 1-2 halaman saja.

6. Lampirkan CV dan portofolio (jika ada)

Kemudian, lampirkan CV dan portofoliomu (jika memang relevan dengan posisi yang dilamar) sebagai bahan referensi tambahan bagi rekruter.

7. Proofread emailmu dengan cermat sebelum mengirimnya

Sebelum mengirimkan email, periksa kembali isi body email lamaran kerja milikmu.

Perhatikan apakah masih ada kesalahan ejaan dan tata bahasa, serta pastikan lagi pesanmu sudah tersampaikan dengan jelas atau belum.

Cara mengisi body email lamaran kerja 

Sumber : Pexels

Setelah mengetahui cara menulis body email lamaran kerja, ikuti tips cara mengisi body email lamaran kerja ini agar penulisannya jadi lebih baik lagi.

Sesuaikan body emailmu dengan setiap lowongan pekerjaan yang kamu lamar

Setiap lamaran kerja sebaiknya disesuaikan dengan lowongan yang mau dilamar. Sebab itu, kamu perlu membaca secara seksama deskripsi pekerjaan dan persyaratan yang diminta oleh perusahaan.

Pastikan bahwa kamu hanya menonjolkan keterampilan, pengalaman, dan pencapaian yang benar-benar relevan dengan posisi yang dilamar.

Lakukan riset tentang perusahaan dan posisi yang kamu lamar

Sebelum menulis body email, luangkan waktu untuk melakukan riset tentang perusahaan yang kamu tuju. Ketahui visi, misi, nilai-nilai, dan budaya perusahaan tersebut. Selain itu, pahami juga tugas-tugas dan tanggung jawab yang terkait dengan posisi yang kamu lamar.

Hal ini penting, karena bisa membantumu untuk menulis email dengan konten yang lebih relevan dan terfokus.

Gunakan alamat email yang profesional

Pastikan juga alamat email yang kamu pakai terlihat profesional.

Untuk itu, hindari alamat email yang penulisannya terlihat terlalu informal atau mengandung kombinasi yang tidak sesuai dengan konteks kerja.

Misalnya, penggunaan nama-nama panggilan atau istilah yang sifatnya terlalu informal. Lebih baik, pakai nama lengkapmu, atau kombinasi nama dan inisialmu sebagai alamat email.

Kirimkan emailmu secara tepat waktu

Melansir Gramedia, penting untuk mengirimkan email lamaran di jam kerja atau jam operasional perusahaan yang dilamar.

Biasanya, jam kerja berlangsung dari pukul 08.00 sampai 17.00, atau dengan variasi tertentu sesuai dengan kebijakan perusahaan. Maka, sebaiknya hindari mengirim email di luar jam kerja tersebut.

Kamu bisa mengirim berkas lamaranmu pada waktu-waktu optimal selama jam kerja perusahaan tersebut.

Misalnya, kirimlah email antara pukul 10.00 sampai 11.00, atau antara pukul 14.00 sampai 15.00.

Pada waktu-waktu tersebut, staf HR atau tim rekruter kemungkinan besar masih aktif dan bisa langsung memeriksa email yang masuk.

Sebaliknya, hindari mengirimkan lamaran pada waktu di luar jam kerja perusahaan, seperti tengah malam atau terlalu pagi.

Pengiriman di waktu-waktu tersebut berpotensi membuat lamaranmu terlewat atau tidak segera terlihat oleh rekruter.

Tindak lanjuti lamaranmu setelah beberapa hari

Setelah mengirimkan email lamaran, berikan waktu beberapa hari untuk menunggu respons dari pihak perusahaan.

Jika dalam beberapa hari tersebut, kamu belum mendapatkan tanggapan, pertimbangkan untuk melakukan tindak lanjut secara sopan.

Caranya? Kamu bisa mengirimkan email pendek yang menegaskan minatmu terhadap posisi tersebut.

Kemudian, tanyakan apakah ada informasi tambahan yang diperlukan untuk bisa lolos ke tahap berikutnya.

Kesimpulan

Sumber : Pexels

Dengan memahami format body email lamaran kerja yang baik, kamu jadi lebih bisa memperkenalkan diri dan menunjukkan minatmu terhadap suatu perusahaan.

Namun pastikan, isi body email lamaran kerja kamu ditulis secara jelas, singkat, dan menarik, guna meningkatkan peluangmu lolos ke tahap interview.

Kamu bisa pelajari contoh body email lamaran kerja di atas sebagai referensi email lamaran kerja.

Tak kalah pentingnya, kirimkan email lamaranmu di waktu yang tepat. Kirimkan email tersebut di jam-jam kerja, misalnya pukul 10.00 - 11.00, atau antara pukul 14.00 - 15.00.

Dengan begitu, email lamaranmu bakal cepat di-notice tim HR atau rekruter.

Soal peluang karier atau informasi lowongan kerja, kunjungi platform loker online kredibel seperti Jobstreet

Kamu juga bisa memanfaatkan berbagai Saran Karier dari Jobstreet untuk memperluas wawasan profesional dan pengembangan dirimu.

Oleh karena itu, segera instal aplikasi Jobstreet di perangkatmu melalui Google Play Store atau App Store. Bangun profil profesionalmu dan dapatkan karier impian! 

Pertanyaan seputar contoh body email lamaran kerja

Berikut pertanyaan seputar contoh body email lamaran kerja yang paling banyak dicari beserta jawabannya.

1. Apakah boleh mencantumkan gaji yang diinginkan di body email lamaran kerja?

Sebaiknya, jangan! Mengapa? Menyebutkan gaji yang diinginkan lumrahnya dilakukan pada tahap wawancara atau negosiasi lebih lanjut, bukan dalam email lamaran.

Fokus dari email lamaran kerja lebih kepada memperkenalkan diri, mengungkapkan minat, dan menyampaikan kualifikasi yang relevan.

Melalui email tersebut, kamu bisa menarik perhatian perekrut dan membuat mereka mempertimbangkan kualifikasi dan potensimu sebagai kandidat yang cocok untuk posisi tersebut.

Di sisi lain, mencantumkan gaji yang diinginkan terlalu dini, terutama dalam email lamaran, dapat memberi kesan bahwa prioritas utamamu hanya gaji.

Artinya, kamu tidak menaruh minat yang besar pada posisi yang ditawarkan dan perusahaan itu sendiri.

Hal ini bisa mengurangi kesan profesional dan antusiasmemu terhadap pekerjaan tersebut.

2. Bagaimana cara menunjukkan antusiasme dalam email lamaran?

Berikut ini cara menulis body email lamaran kerja yang bisa menunjukkan antusiasmemu, yakni:

Gunakan kata-kata yang positif dan energik: Gunakan kata-kata yang positif dan penuh energi dalam penulisan email lamaranmu.

Tunjukkan pengetahuanmu tentang perusahaan tersebut: Ungkapkan antusiasmemu dengan menunjukkan pengetahuan yang baik tentang perusahaan yang kamu lamar.

Soroti alasan pribadi yang mendorong lamaranmu: Kamu juga bisa menceritakan alasan pribadi yang mendorongmu untuk melamar posisi tersebut.

Jelaskan bagaimana kamu dapat berkontribusi: Sampaikan secara jelas bagaimana kamu dapat memberikan kontribusi positif kepada perusahaan.

Gunakan kalimat penutup yang ramah dan antusias: Tutuplah email lamaranmu dengan kalimat penutup yang ramah dan antusias.

Sisipkan kalimat pendukung yang menunjukkan antusiasmemu: Sisipkan juga kalimat-kalimat pendukung di paragraf lamaranmu, yang bisa menunjukkan sisi antusiasme dan semangatmu.

3. Berapa panjang ideal isi body email lamaran kerja?

Jika mengikuti format body email lamaran kerja yang baik, disarankan untuk menulis hanya dalam 1-2 halaman saja.

More from this category: Eksplorasi Karir

Telusuri istilah pencarian teratas

Tahukah Anda bahwa banyak kandidat yang menyiapkan resume dan meneliti suatu industri dengan menjelajahi istilah pencarian teratas?

Berlangganan Panduan Karir

Dapatkan saran karier dari ahli yang dikirimkan ke kotak masuk Anda.
Anda dapat membatalkan email kapan saja. Dengan mengklik 'berlangganan', Anda menyetujui Pernyataan Privasi Jobstreet.