Saya berharap adanya perubahan yang serius dari owner perusahaan agar Stroberi memiliki sistem perusahaan dan kerja yang lebih rapi dan baik.Hal yang baikLingkungan dan rekan kerja di sini juara banget. Work-Life Balance juga sangat baik. Kalau libur gak akan diganggu. Jika harus kerja di hari libur atau harus lembur juga dibayar dengan adil. Untuk ukuran perusahaan di Bandung, gaji cukup baik.
TantanganSulit untuk mempunyai jenjang karir di sini, dikarenakan oleh tidak pakemnya sistem. Sebenarnya, divisi terkait (HR) menurut saya sudah cukup baik. Namun karena ini masih perusahaan keluarga, sehingga masih banyak keputusan yang tidak bisa dinilai secara objektif. Hal ini juga berpengaruh dengan keputusan-keputusan pekerjaan dan rencana kerja untuk divisi lain.