Menjadi pribadi yang baik, dan mampu menjalankan tugas dari atasan dengan baikHal yang baikSelama saya bekerja di PT Module Intracs Yasatama, saya memiliki banyak sekali pengalaman yang menarik. Saya memiliki banyak teman yang saling mendukung dan juga dapat membimbing saya untuk menjadi pribadi yang baik, mereka sangat memperlakukan saya dengan baik bahkan seperti sudah dianggap anak kandung sendiri. Saya juga mempunyai atasan yang sangat-sangat baik dan bijaksana dalam mengambil keputusan, dia selalu mengajarkan pada saya tentang 3 hal yaitu 'Maaf, tolong dan terimakasih', dengan itu saya selalu menerapkan 3 kata tersebut setiap saya membutuhkan sesuatu dan jika saya ingin meminta tolong kepada seseorang
TantanganSelain hal yang menarik, ada juga beberapa hal yang mungkin menurut saya kurang puas bekerja di PT Module Intracs Yasatama ini salah satunya mengenai manajemen yang kurang baik dalam perusahaan ini. Manajemen pada perusahaan ini menurut saya masih sangat tidak stabil, dimulai dari tidak adanya slip gaji, bonus yang kurang memadai, dan tidak ada penilaian pekerjaan dari setiap orang yang bekerja disini (Tidak ada apresiasi penilaian bekerja)