Profil Perusahaan

Sekilas tentang perusahaan

Industri

Education & Training

Ukuran perusahaan

51-100 karyawan

Lokasi utama

Jakarta 12930
Yayasan Musik Indonesia ( YMI ) yang didirikan pada tanggal 22 Desember 1972, menyelenggarakan kursus-kursus musik yang menerapkan sistem pendidikan musik Yamaha. YMI memiliki sekolah music sub lisensi lebih dari 108 lokasi yang tersebar di seluruh Indonesia yang mengkhususkan penyediaan pendidikan Piano, Electone, Gitar, Drum, pendidikan musik untuk anak-anak dan kursus music pop.YMI yang merupakan lisensi dari Yamaha Music Foundation ( YMF ), Jepang, membuka pusat-pusat lisensinya di Jakarta dan Surabaya, yaitu YMI Pusat ( Jakarta ) dan YMI Citarum (Surabaya). Sebagai sub lisensinya, YMI juga memberikan kesempatan bagi pihak-pihak luar yang berkeinginan untuk membuka sekolah-sekolah musik di berbagai kota di seluruh Indonesia. YMI kurang lebih memiliki 1000 tenaga pengajar untuk mengajar siswa/I nya di setiap sekolah musik YMI di seluruh Indonesia.YMI juga mengorganisir kompetisi dan seminar musik seperti Pesta Musik, Electone Festival, Junior Original Concert (JOC), dan Seminar Recorder yang terbuka bagi masyarakat secara umum. Kegiatan-kegiatan semacam itu dirancang untuk merangsang keinginan masyarakat terhadap musik, khususnya bagi siswa/i sekolah music dalam rangka mengembangkan pengetahuan dan kemampuan mereka dalam musik secara berkesinambungan.Untuk menjaga keseimbangan standarisasi sekolah musik YMI, maka Yamaha Music Foundation menempatkan pakar-pakar musik mereka di setiap sekolah musik YMI ( yang menganut moto “ Creating Music For Tomorrow “ / Menciptakan Musik Untuk Masa Depan). Para pakar tersebut bertanggung jawab untuk mengkomposisikan materi-materi yang akan diterapkan di sekolah-sekolah music YMI dan juga mengatur pengadaan seminar-seminar bagi guru-guru YMI.

Ulasan dan penilaian

Penilaian untuk Indonesia Music Foundation akan tersedia setelah ada lebih banyak ulasan

Bagikan pendapat Anda

Ceritakan pengalaman saat bekerja di Indonesia Music Foundation.Tulis ulasan

Ulasan terbaru

5.0
Teacher
May 2019
Jakarta Bandung5 to 6 years in the role, current employee
Mengajar di Yamaha Musik Indonesia
Hal yang baikGaji lebih besar dari tempat mengajar lain
TantanganHarus sabar menghadapi anak-anak
5.0
Guru
Nov 2016
Tangerang5 to 6 years in the role, current employee
Luar biasa
Hal yang baikSemuanya baik dan sempurna.
TantanganTerkadang honor tidak tepat waktu atau tidak lengkap.
Penilaian untuk Indonesia Music Foundation ditampilkan apa adanya dari karyawan sesuai dengan pedoman komunitas kami
Pelajari lebih lanjut tentang bekerja di Indonesia Music Foundation. Baca ulasan perusahaan dari pegawai, cari tahu budaya perusahaan dan cek lowongan yang sedang dibuka.