Untuk mencapai itu semua Perusahaan telah menyiapkan pelatihan-pelatihan yang wajib diikuti. Pada prinsipnya pelatihan tersebut adalah bekal yang disiapkan Perusahaan untuk memajukan Anda; pengetahuan yang baik, ketrampilan yang memadai, dan motivasi untuk maju bersama Perusahaan. Jika tujuan pelatihan tercapai serta pelanggan puas, maka Perusahaan tidak segan untuk memberikan penghargaan bagi yang terbaik.Anda adalah aset terpenting bagi kami. Dan oleh karenanya kami mengharapkan terjalinnya hubungan kerja sama yang sehat dan baik. Dalam rangka mencapai dan melestarikan tujuan tersebut, Perusahaan telah menyiapkan Peraturan Perusahaan yang memuat peraturan Perusahaan, harapan-harapan Perusahaan, dan penjelasan informatif lainnya. Dengan keterbukaan ini diharapkan masing-masing pihak mengetahui dan memahami porsi peran masing-masing. Secara bersama kita harus yakin akan mampu menciptakan lingkungan kerja yang aman, nyaman dan bebas gangguan.Terima kasih,