PT Anugerah Tangkas TransportindoHal yang baikSaya menyukai suasana lingkungan kerja yang nyaman, rekan kerja satu team dan rekan kerja yang lain sangat friendly dan mau membantu jika saya menghadapi kesulitan. Bidang pekerjaan yang baru membuat saya mengetahui hal baru terkait pekerjaan di bidang impor ekspor dan mengetahui istilah-istilah terkait impor.
TantanganBidang pekerjaan yang baru tentu harus menyesuaikan dengan lingkungan pekerjaan dan jenis pekerjaannya. Hal yang saya rasa sulit pada pertama kali yaitu kurangnya pemahaman saya terhadap istilah-istilah dalam impor ekspor, serta belum mengetahui proses penanganan dokumen impor sehingga saya harus belajar lebih keras agar mengurangi kesalahan dalam bekerja.