Nasional Sales Manager
Di halaman ini
- Bagaimana rasanya menjadi a Nasional Sales Manager?
- Cara menjadi Nasional Sales Manager
- Lowongan Nasional Sales Manager terbaru
- Keahlian dan pengalaman teratas untuk Nasional Sales Managers
Bagaimana rasanya menjadi Nasional Sales Manager?
National Sales Manager mengawasi kegiatan penjualan di tingkat nasional, mengkoordinasikan strategi penjualan, dan memastikan adanya keselarasan dengan tujuan bisnis secara keseluruhan. Profesi tingkat manajerial ini akan berkolaborasi dengan berbagai departemen internal, seperti pemasaran, keuangan, dan produksi, untuk memastikan bahwa strategi penjualan mereka sejalan dengan tujuan perusahaan secara keseluruhan. Dengan arahan strategis seorang National Sales Manager, perusahaan dapat menciptakan strategi penjualan yang kohesif dan menargetkan pelanggan dengan skala nasional secara efektif.
Tugas dan kewajiban
- Memimpin riset pasar, survei pelanggan, serta menganalisis produk untuk menetapkan rekomendasi harga yang sesuai dengan permintaan pasar.
- Merencanakan alokasi dana untuk penjualan dan menerapkan strategi penjualan nasional.
- Melakukan penilaian rutin terhadap kinerja tim penjualan nasional untuk memastikan pencapaian target.
- Menyiapkan strategi alternatif untuk mengatasi hambatan yang mungkin muncul dalam pencapaian target penjualan.
- Melaporkan penjualan secara teratur dan mengawasi kinerja penjualan.
- Memelihara hubungan baik dengan berbagai stakeholder.
Cara menjadi Nasional Sales Manager
Untuk menjadi seorang National Sales Manager, biasanya diperlukan pengalaman dan pendidikan yang sesuai pada bidang sales. Perusahaan umumnya mengharapkan kandidat memiliki pengalaman kerja di bidang sebagai sales selama minimal 5 tahun.
- 1.
Menyelesaikan pendidikan S1 di bidang Bisnis, Manajemen, Marketing atau serupa sekitar 4 tahun. Beberapa perusahaan mengharuskan kamu untuk memperoleh gelar S1 atau D4 di bidang yang sesuai dengan industri yang berkaitan, seperti jurusan Manajemen Pertanian untuk industri pertanian.
- 2.
Memiliki pengalaman setidaknya 5 tahun di bidang penjualan. Dimulai dari Sales Representative, Sales Assistant, atau Salesperson, dan dilanjutkan dengan bekerja di tingkat menengah seperti District Sales Manager, Area Sales Manager, dan Regional Sales Manager.
- 3.
Melanjutkan pendidikan Magister dengan program studi Ilmu Manajemen atau serupa untuk meningkatkan kredibilitas dalam menduduki posisi manajerial. Pendidikan ini dapat ditempuh dalam waktu 2 tahun atau 4 semester.