Staff Pembelian

PT Maju Jaya Distribusi adalah perusahaan distributor resmi dari merk sprei nomor satu di Indonesia yaitu mylove, california, dan hawaii. Kami bergerak di bidang ritel, dan saat ini sedang mencari individu yang berkompeten dan berdedikasi tinggi untuk bergabung dengan kami sebagai Staff Pembelian.

Posisi ini akan bertanggung jawab dalam melakukan proses pengadaan barang dan jasa yang diperlukan oleh perusahaan secara efisien dan tepat waktu.

Tanggung Jawab Utama:

  • Mengelola proses pengadaan atas barang dan jasa sesuai dengan kebutuhan perusahaan
  • Memilih dan bernegosiasi dengan pihak vendor untuk mendapatkan harga dan kualitas terbaik
  • Menyusun dan memonitor proses Purchase Order (PO) untuk memastikan kelancaran proses penerimaan barang
  • Memastikan kelengkapan dokumen atas setiap pengadaan barang dan jasa dan telah sesuai dengan kebijakan perusahaan
  • Memantau stok barang, mengevaluasi, dan melakukan pengadaan ulang sesuai dengan kebutuhan
  • Bekerja sama dengan departemen lain untuk memastikan kelancaran proses administrasi serta penyaluran barang dan jasa.

Kualifikasi dan Pengalaman yang Dibutuhkan

  • Memiliki pendidikan minimal D3/S1 di bidang Manajemen, Ekonomi, atau bidang terkait.
  • Memiliki minimal 1 tahun pengalaman dalam peran serupa di industri ritel atau produk konsumen.
  • Memiliki pengetahuan tentang prosedur pembelian dan manajemen persediaan.
  • Memiliki kemampuan negosiasi yang baik dan kemampuan komunikasi yang efektif.
  • Memiliki keterampilan komputer yang baik (Microsoft Office, Excel, dll).
  • Memiliki kemampuan analitis dan kemampuan untuk menyelesaikan masalah.
  • Bersedia bekerja dalam tim dan memiliki kemampuan multitasking.
  • Memiliki kemampuan beradaptasi dan belajar cepat dalam lingkungan yang dinamis.
  • Teliti, detail, dan dapat bekerja dengan tenggat waktu yang ketat.

Penempatan di perusahaan baru kami, PT BIGonline

How do your skills match this job?

Sign in and update your profile to get insights.

Employer questions

Your application will include the following questions:
  • Berapa gaji bulanan yang kamu inginkan?
  • Kualifikasi mana yang kamu miliki?
  • How many years' experience do you have as a Purchasing Staff?
  • Berapa tahun pengalaman kerjamu di bidang pengadaan?
  • Produk Microsoft Office apa saja di bawah ini yang bisa kamu gunakan?
  • Apakah kamu berpengalaman dalam manajemen inventaris?
  • Apakah kamu berpengalaman dalam pekerjaan administrasi?
  • Berapa tahun pengalaman kerjamu di industri ritel?

Report this job advert

Be carefulDon’t provide your bank or credit card details when applying for jobs.Learn how to protect yourself
To help fast track investigation, please include here any other relevant details that prompted you to report this job ad as fraudulent / misleading / discriminatory.
Career Advice
Researching careers? Find all the information and tips you need on career advice.
  • Role descriptions
  • Salary insights
  • Tools to help you prepare for jobs
Explore Career Advice arrow-right