Tips Menghemat Uang Ketika Sedang mencari Pekerjaan

Tips Menghemat Uang Ketika Sedang mencari Pekerjaan
Jobstreet tim kontendiperbarui pada 30 June, 2022
Share

pexels-photo-210622

Sadar atau tidak, mencari suatu pekerjaan adalah sebuah investasi tersendiri. Sebagai seorang pelamar, Anda perlu untuk menyediakan waktu, uang, dan usaha dengan harapan menemukan pekerjaan yang Anda cari. Akan tetapi, tidak ada gunanya untuk bersikap “foya-foya” atau “berlebihan dengan uang saat mencari pekerjaan.

Jika Anda sedang mencari sebuah pekerjaan, terdapat sebuah kesempatan besar untuk menyokong pemasukan Anda dalam waktu yang lama. Anda mungkin bahkan perlu bekerja dengan anggaran terbatas karenanya. Kunci untuk memaksimalkan keuangan Anda adalah dengan membuat keputusan cermat selama proses mencari pekerjaan. Dan membuat keputusan cermat tidak selalu berarti memotong anggaran dan mengurangi pengeluaran. Ini semua adalah tentang memastikan sebagian uang yang Anda keluarkan.

Tips Menghemat Uang untuk membantu Anda dalam mencari pekerjaan.

1. Carilah pekerjaan secara online
Dalam era digital dimana kita hidup saat ini, Anda akan berpikir bahwa semua orang menggunakan komputer dan telepon genggam Anda untuk mencari pekerjaan. Sayangnya, bukan itu masalahnya. Ketika mencari pekerjaan secara online terus berkembang, masih saja ada segelintir orang yang memillih kerepotan keluar masuk kantor untuk mencari lowongan pekerjaan.
Sementara bekerja keras dan dedikasi tersebut sangatlah mengagumkan, terdapat sebuah jalan yang jauh lebih mudah untuk melakukannya dan hal itu adalah dengan mencari pekerjaan secara online. Menggunakan portal mencari pekerjaan seperti JobStreet.com akan membantu Anda dalam mencari pekerjaan secara lebih efisien dan efektif dikarenakan dua alasan penting.
Pertama, mencari pekerjaan secara online menghemat biaya tertentu (misal: biaya transportasi dan makan) dan lebih seringnya terjadi, Anda akan lebih baik mengalokasikan dana tersebut untuk sesuatu yang lain seperti menghadiri wawancara kerja. Hal ini terutama akan terbukti jika Anda akan mencari pekerjaan jarak jauh. Seperti Anda diharuskan bepergian ke kota atau negara lain untuk mencari pekerjaan.
Alasan kedua mengapa mencari pekerjaan secara online lebih efisien dan efektif adalah karena hal inilah yang membuat Anda tetap kompetitif dalam pasar saat ini. Terdapat lebih banyak kesempatan kerja dengan cara online daripada sebelumnya. Gunakan hal ini sebagai keuntungan Anda dengan mencari kerja secara online.

2. Penelitian dan perencanaan akan membuat Anda menghemat banyak uang
Semua penelitian – sekitar 99% artikel yang akan Anda baca dalam mencari pekerjaan akan mengemukakan satu atau dua kalimat tentang perencanaan dan penelitian tetapi banyak pelamar yang masih gagal melakukannya. Jika Anda tidak ingin mengacaukan tabungan Anda selama mencari pekerjaan, maka cermatilah beberapa cara tertentu untuk memaksimalkan dana Anda dan merencanakan pencarian kerja Anda setelahnya.
Sebuah contoh dari penelitian penting yang akan menghemat uang Anda adalah mengetahui lokasi kantor dan mengetahui rute terbaik untuk sampai ke tempat tersebut tanpa harus memanggil taksi. Hal ini akan lebih berguna jika Anda bepergian ke bagian pinggiran kota (atau kota lainnya) yang Anda tidak begitu familiar dengan tempat tersebut. Daripada menghabiskan uang untuk naik taksi yang mahal, Anda bisa meneliti rute yang paling mudah dan nyaman via kereta atau bis.
Selain itu, Anda dapat melakukan hal-hal seperti menjadwalkan beberapa wawancara dalam hari yang sama. Jila Anda melamar ke banyak perusahaan dan perusahaan tersebut akan memanggil Anda untuk wawancara pada minggu yang sama, maka jadwalkan wawancara tersebut pada hari yang sama. Hal ini sangat bermanfaat terutama saat lokasi wawancara saling berdekatan.
Melakukan penelitian dan merencanakan pencarian kerja Anda seperti diatas tidak hanya akan menghemat uang Anda. Lebih dari apapun, penelitian dan perencanaan akan secara signifikan meningkatkan kesempatan Anda untuk mendapatkan pekerjaan yang Anda inginkan. Hal tersebut tidak hanya akan menghemat beberapa pos pengeluaran Anda dalam mencari pekerjaan, akan tetapi juga menghemat waktu dan usaha.

3. Waktu adalah uang, jadi habiskan waktu Anda dengan bijak
Waktu dapat menjadi baik teman baik atau musuh terbesar dari seorang pencari pekerjaan.
Jika Anda tahu cara mengalokasikan waktu Anda dengan tepat, Anda dapat mengurangi pengeluaran dan mendapatkan lebih banyak lagi selama prosesnya. Jadilah pencari kerja yang tekun. Ingat, semakin lama Anda menganggur, semakin banyak pengeluaran Anda. Memperluas pencarian kerja Anda selama beberapa bulan dibandingkan dengan beberapa hari atau minggu dapat berpengaruh terhadap tabungan Anda – tentu saja jika Anda punya tabungan.
Jangan menjadi seorang pelamar pekerjaan yang pasif. Jangan mencari pekerjaan jika Anda hanya merasa ingin saja atau saat Anda mempunyai waktu senggang saja. Mencari pekerjaan merupakan pekerjaan penuh ketika Anda masih menganggur.
Hal ini tidak berarti bahwa Anda harus mengirimkan ratusan lamaran pekerjaan tiap harinya. Memaksimalkan waktu Anda ketika berburu pekerjaan berarti bahwa Anda menggunakan waktu yang Anda miliki untuk memastikan kualitas yang terdapat dalam surat lamaran Anda tersampaikan pada para pemimpin perusahaan. Ingat, saat Anda menggunakan waktu Anda dengan bijak, pada akhirnya Anda akan menghabiskan lebih sedikit pengeluaran.

4. Izinkan sebanyak mungkin orang untuk membantu Anda
Kapan saat terakhir rekan Anda merekomendasikan sebuah pekerjaan untuk Anda? Pernahkan Anda meminta sanak saudara atau rekan kerja Anda membaca resume Anda? Apakah teman Anda pernah memberikan saran walaupun tanpa diminta?
Meminta bantuan selama proses Anda mencari pekerjaan bukanlah hal yang aneh. Bekerja dengan anggaran yang terbatas saat mencari pekerjaan akan memberikan Anda lebih banyak alasan untuk benar-benar mencari bantuan ketika Anda membutuhkannya. Masalahnya adalah, bantuan yang berharga tidak selalu dalam bentuk isyarat yang besar. Bantuan seringkali berupa hal-hal kecil dan remeh yang akan menghemat ribuan rupiah dan yang paling utama berkontribusi akan kesuksesan Anda dalam mencari pekerjaan.
Jika Anda membutuhkan tumpangan untuk lokasi wawancara tertentu, mungkin Anda bisa meminta seseorang untuk memberikan tumpangan. Jika Anda membutuhkan grafis dalam resume Anda, mungkin Anda mengenal seorang desainer grafis yang bisa melakukannya untuk Anda. Butuh baju setelan untuk wawancara? Besar kemungkinannya Anda tahu seseorang yang bisa meminjamkannya untuk Anda.
Daripada Anda harus mengeluarkan uang untuk membayar sesuatu, Anda bisa meminta seseorang untuk membantu Anda sementara waktu. Bersikaplah sopan dan pengertian dalam cara Anda memintanya. Dan ketika Anda mendapatkan pekerjaan yang Anda inginkan, selalu ingat untuk membalas budi. Selalu Anda pelamar diluar sana yang membutuhkan bantuan Anda.

***

Jangan buang- buang uang yang Anda dapatkan dengan kerja keras dengan menghambur-hamburkannya saat mencari kerja. Ingatlah tips ini dan terapkan dalam pencarian kerja Anda untuk membantu Anda menghemat uang Anda secara maksimal saat meningkatkan kesempatan Anda.

More from this category: Melamar pekerjaan

Telusuri istilah pencarian teratas

Tahukah Anda bahwa banyak kandidat yang menyiapkan resume dan meneliti suatu industri dengan menjelajahi istilah pencarian teratas?

Jelajahi topik terkait

Pilih bidang minat untuk menelusuri karier terkait.

Berlangganan Panduan Karir

Dapatkan saran karier dari ahli yang dikirimkan ke kotak masuk Anda.
Anda dapat membatalkan email kapan saja. Dengan mengklik 'berlangganan', Anda menyetujui Pernyataan Privasi Jobstreet.